Daerah
Beranda / Daerah / Antusias Warga, 1 Ton lebih Beras SPHP Disalurkan di Makoramil 0815/06 Kemlagi

Antusias Warga, 1 Ton lebih Beras SPHP Disalurkan di Makoramil 0815/06 Kemlagi

Spread the love

 

 

Mojokerto,wartakum7.com. – Suasana tampak berbeda berlangsung di halaman Makoramil 0815/06 Kemlagi saat warga dengan wajah sumringah membawa beberapa karung beras yang baru saja mereka dapatkan pada kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) yang digelar di Koramil 0815/06 Kemlagi, Kecamatan Kemlagi, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Selasa (09/08/3025).

 

Program Gerakan Pangan Murah (GPM) kolaborasi TNI bersama Bulog ini merupakan wujud nyata kepedulian bersama dalam membantu masyarakat memperoleh kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.

Polsek Pakuhaji Amankan 5 Remaja Bersenjata Saat Hendak Tawuran

 

Dalam kegiatan tersebut, Koramil 0815/06 Kemlagi berhasil menyalurkan sebanyak 1.025 kilogram atau 205 sak beras SPHP kemasan 5 kilogram dengan harga Rp57.500 per sak. Kehadiran prajurit TNI bersama Bulog di tengah masyarakat ini disambut antusias, mengingat harga beras yang lebih murah sangat meringankan beban kebutuhan rumah tangga sehari-hari.

 

Danramil 0815/06 Kemlagi, Lettu Inf Sudirman, menyampaikan, kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian TNI kepada masyarakat di tengah fluktuasi harga pangan. “Kami berharap program Gerakan Pangan Murah ini benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Melalui sinergi dengan Bulog, kami ingin memastikan kebutuhan pokok bisa dijangkau oleh semua kalangan, sekaligus mendukung upaya menjaga ketahanan pangan di wilayah Kemlagi”, ungkapnya.

 

Bupati Mojokerto Tekankan Transparansi dan Efisiensi dalam Sosialisasi Juknis Perangkat Daerah

Dengan penuh syukur, warga tampak tersenyum saat membawa beras SPHP yang mereka dapatkan. Kehadiran program Gerakan Pangan Murah ini menjadi bukti bahwa TNI senantiasa hadir dan peduli terhadap kebutuhan rakyat, sesuai dengan jati dirinya sebagai Tentara Rakyat. ( Pendim 0815/Mjk/Endang ).