Lepas Sambut Kapolsek Rajeg Dilaksanakan Dengan Meriah & Penuh Keakraban

Lepas Sambut Kapolsek Rajeg Dilaksanakan Dengan Meriah & Penuh Keakraban

Spread the love

 

 

Kabupaten Tangerang | wartakum7.com, – Polsek Rajeg Polresta Tangerang menggelar acara lepas sambut kapolsek rajeg AKP. H. Akhmad Hajaji, S,H. digantikan oleh AKP. Yono Taryono, S,H. yang sebelumnya telah menjabat sebagai Kasat Samapta Polresta Tangerang mereka hanya bertukar posisi, Acara dilaksanakan di Gedung Serba Guna Fun Park Gandaria, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Rabu (13/08/2025) malam.

 

Acara tersebut dihadiri kapolsek yang lama AKP. H. Akhmad Hajaji, S,H. Kapolsek yang baru AKP. Yono Taryono, S,H. beserta jajaran Polsek Rajeg, Camat & Sekcam Rajeg, Ketua DPRD Kabupaten Tangerang, Kepala Desa Se-kecamatan Rajeg, Kepala Puskesmas Rajeg, Danramil Rajeg, Ketua PGRI Rajeg, Organisasi Masyarakat (ormas) Kecamatan Rajeg, tokoh agama & tokoh masyarakat serta tamu undangan yang lainnya.

 

AKP. H. Akhmad Hajaji, S,H. menjabat sebagai kapolsek rajeg selama 2 tahun lebih ini banyak program yang telah dibuatnya, salah satunya merangkul anak-anak funk untuk mengikuti pengajian rutin setiap kamis pagi di mushola polsek rajeg, beliau merupakan sosok yang religius sekaligus bersahabat terbuka dengan media karena selalu bersinergi dengan insan pers untuk menjalin kemitraan yang baik dalam suatu pemberitaan

 

Dalam sambutannya kapolsek yang lama AKP. H. Akhmad Hajaji, S,H. menyampaikan “Terima kasih dan apresiasi kepada muspika kecamatan rajeg, tokoh agama serta masyarakat rajeg yang telah membantu saya selama bertugas di polsek rajeg, saya merasakan kebersamaan dan dukungan yang luar biasa dari semua pihak khususnya dari jajaran polsek rajeg yang selalu membantu kinerja saya selama ini” ucap Hajaji

 

Selain itu beliau mengucapkan “Selamat datang & selamat bertugas kepada AKP. Yono Taryono, S,H di polsek rajeg serta bisa melanjutkan tugas-tugas saya yang belum terselesaikan, saya berharap semoga di bawah kepemimpinan kapolsek yang baru kecamatan rajeg akan semakin aman, tertib, dan kondusif serta bisa mengurangi tindak kejahatan di wilayah hukum polsek rajeg” ujarnya.

 

Sementara itu Kapolsek yang baru AKP. Yono Taryono, S,H mengatakan “Sebenarnya polsek rajeg sendiri sudah tidak asing lagi buat saya, karena sebelumnya saya pernah menjabat kanit reskrim selama 8 bulan, setelah itu saya menjabat kanit intel di polsek balaraja & terus menjabat kapolsek mauk terakhir menjabat kasat samapta polresta tangerang & sekarang ini menjabat kapolsek rajeg tukar guling dengan pak hajaji” ucap Yono.

 

AKP. Yono Taryono, S,H menambahkan “Saya akan berkomitmen untuk menjaga keamanan & ketertiban di wilayah hukum polsek rajeg, apalagi sebentar lagi kita akan menyambut HUT RI ke-80 harus melakukan pengamanan lebih exstra lagi untuk mencegah terjadinya sesuatu yang tak di inginkan, karena itu sudah menjadi tugas & kewajiban saya sebagai anggota polri” Tambah yono.

 

Ketua DPRD kabupaten Tangerang Muhammad Amud S.Sos dalam sambutannya mengucapkan “Terima kasih atas segala kebaikan & dedikasi yang telah di berikan dalam menjaga keamanan di wilayah kecamatan rajeg sehingga ini bisa menjadi ladang amal buat pak hajaji, saya juga ucapkan terima kasih kepada sahabat saya dari rekan media yang sudah hadir & mengikuti setiap kegiatan saya selama ini” Tutur Amud.

 

Tommy