Koramil Kutorejo Kawal Layanan Vaksinasi Hingga Penyaluran Bansos Di Empat Desa

Spread the love

Mojokerto | Wartakum7.com  –  Koramil Jajaran Kodim 0815/Mojokerto terus pro aktif melakukan pengawalan dan pendampingan kegiatan vaksinasi di wilayah Kabupaten Mojokerto. Tak hanya layanan kesehatan, kegiatan penyaluran Bantuan Sembako Non Tunai (BSNT) tak luput dari pantauan para Babinsa.

Kali ini di wilayah Kecamatan Kutorejo, layanan vaksinasi Covid-19 oleh Nakes PKM Kutorejo dan Bidan Desa dibarengkan dengan penyaluran BSNT bagi masyarakat berlangsung di beberapa desa, diantaranya Desa Kaligoro, Desa Kepuhpandak, Desa Jiyu dan Desa Pesanggrahan.

Pantauan di lapangan, layanan vaksinasi Covid-19 yang berlangsung di Pendapa Balai Desa Kaligoro dipantau langsung Kades Heri Dwi Raharjo, Babinsa Serka Abdul Kholiq dan Bhabinkamtibmas Aipda Hery Suyanto, para Nakes PKM dan Bidan Desa berhasil memvaksin 125 warga, dengan rincian dosis satu 20 dosis dan dosis dua 105 dosis. ”Untuk penyaluran BSNT bulan Oktober berupa Sembako senilai 200 ribu diterimakan bagi 210 KPM”, terang Serka Abdul Kholiq.

Masih di wilayah Kutorejo, kegiatan serupa juga berlangsung di Dusun Grogol Desa Kepuhpandak dipantau langsung Babinsa dan Bhabinkamtibmas setempat. layanan vaksinasi Covid-19 yang berlangsung di rumah warga tersebut para Nakes berhasil menyuntikan 72 dosis vaksin, dengan rincian dosis satu pfizer 20 dosis dan dosis dua sinovac 52 dosis.

Di lokasi tersebut juga dilangsungkan penyaluran BSNT bulan Oktober berupa Sembako senilai 200 ribu diterimakan bagi 234 KPM Desa Kepuhpandak. Berikutnya di Balai Desa Pesanggrahan BSNT dibagikan kepada 200 KPM desa setempat, dan Desa Jiyu  penyaluran BSNT bulan Oktober diberikan kepada 225 KPM. Pantauan di lapangan pelaksanaan penyaluran BSNT tersebut dilakukan per dusun dengan mengedepankan protokol kesehatan.

Terpisah, Danramil 0815/13 Kutorejo Kapten Inf Benny Irawan, A.Md., mengatakan, unsur TNI-Polri dan Pemda terus bersinergi dalam rangka pembinaan wilayah demi mendukung dan mensukseskan program pemerintah di daerah. Terkait dengan kegiatan layanan vaksin di wilayah Kutorejo, dikatakannya hingga hari ini vaksinasi masih berlangsung, baik dosis satu maupun dua, termasuk vaksinasi bagi Lansia dengan menggunakan sumber vaksin TNI dan Dinkes. ”Sementara untuk P-Care bersandar ke UPT Puskesmas Kutorejo dan UPT Puskesmas Pesanggarahan”, terangnya, Kamis (11/11/2021).

Ditambahkannya, sesuai data yang kami himpun, untuk capaian vaksin dosis TNI, hari kemarin tervaksin 478 dosis dengan rincian dosis satu 63 dosis dan dosis dua 415 dosis. ”Vaksinasi khusus Lansia capaian hari kemarin di wilayah kerja UPT PKM Kutorejo 158 dosis dan PKM Pesanggrahan 28 dosis”, tutupnya. ( Pendim 0815/Mjk/Endang ).