Lacak Penyebaran Covid–19 Babinsa Koramil Gedeg Bersama Tiga Pilar Lakukan Tracing-Testing

Spread the love

Mojokerto | Wartakum7.com – Segala upaya dan langkah untuk memutus penyebaran Covid-19 terus dilakukan Koramil jajaran Kodim 0815/Mojokerto bersama Tiga Pilar di tingkat kecamatan dan desa. Aktivitas sudah berlangsung sejak adanya Pandemi, mulai memberikan himbauan dan pendisiplinan protokol kesehatan, vaksinasi hingga 3T (tracing, testing dan treatment).

Seperti Koramil 0815/05 Gedeg yang menugaskan Babinsa melakukan penelusuran kontak erat pasien terkonfirmasi positif di Desa Bandung, Kecamatan Gedeg, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Senin (29/11/2021). Kegiatan tracing yang dilanjutkan testing ini dilakukan Pelda Rusmanto bersama Bhabinkamtibmas Aipda Anjang Widi, Bidan Desa Bandung Endarwati, A.Md., Keb., dan Perawat Desa serta Kasi Pelayanan Desa Bandung Prasetyo Utomo.

Tracing ini dilakukan sebagai tindak lanjut adanya salah satu warga di Dusun Bandung Wetan yang terkonfirmasi positif Covid–19 status OTG dan saat ini dalam perawatan di salah satu rumah sakit di wilayah Mojokerto. Penelusuran kontak erat pasien terkonfirmasi positif ini dilakukan bagi keluarga dan tetangga warga yang terkonfirmasi positif.

Pantauan di lapangan, tercatat ada satu orang keluarga dekat pasien terkonfirmasi dan delapan belas orang tetangga yang dilakukan tracing. Tracing dilanjutkan testing melalui swab antigen terhadap sembilan belas orang kontak erat dan hasil seluruhnya dinyatakan negatif.

Di sela-sela kegiatan, Babinsa Bandung Pelda Rusmanto, mengatakan, tracing dan testing sebagai langkah pencegahan untuk mengetahui lebih awal ada tidaknya kontak erat pasien yang terpapar. Pada kesempatan tersebut, Babinsa menghimbau warga untuk mematuhi protokol kesehatan dan bagi warga yang belum vaksin segera mendatangi layanan vaksin yang disiapkan pemerintah.

“Selaku Babinsa pihaknya bersama Bhabinkamtibmas, Perangkat Desa dan Nakes tak henti-hentinya memberikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu patuh menerapkan protokol kesehatan dalam setiap melaksanakan kegiatan serta mengajak masyarakat yang belum vaksin untuk segera mengikuti vaksin”, ujarnya.

Secara terpisah, Danramil 0815/05 Gedeg Letda Inf Surjono Hadi, menegaskan, penelusuran kontak erat pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 merupakan bagian dari 3T (tracing, testing dan treatment) dalam upaya memutus penyebaran Covid-19.  “Tidak itu saja, upaya lain untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini, kami Bersama Forpimka dan Tiga Pilar Desa serta Nakes, mengedukasi masyarakat tentang protokol kesehatan dan mengajak masyarakat untuk mengikuti vaksinasi”, tandasnya.

Penelusuran kontak erat atau tracing yang dilanjutkan dengan testing, bertujuan untuk mendeteksi secara dini apabila terjadi penyebaran virus kepada warga yang memiliki riwayat kontak dengan pasien terkonfirmasi.  “Tracing dan testing ini juga sebagai langkah antisipasi, bila diketahui ada warga yang terinfeksi virus sejenis maka dapat dilakukan upaya penanganan lebih awal sehingga dapat meminimalisasi sebaran maupun warga yang terkonfirmasi”, tutupnya.( Pendim 0815/Mjk/Endang ).