Motivasi Siswa, Babinsa Koramil 0815/15 Jatirejo Dampingi Imunisasi BIAS

Motivasi Siswa, Babinsa Koramil 0815/15 Jatirejo Dampingi Imunisasi BIAS

Spread the love

Mojokerto,wartakum7.com – Kodim 0815/Mojokerto tak henti mendukung program  pemerintah dalam mewujudkan kualitas kesehatan masyarakat yang lebih optimal. Terlebih paska-wabah Covid-19 yang hingga kini belum  tuntas, bahkan saat ini muncul varian baru yakni omicron XBB.

Salah satu program pemerintah yang saat ini, sedang digalakan yaitu
Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) yang dijalankan Kementerian Kesehatan RI. Program ini merupakan salah satu upaya pemerintah dalam memproteksi kesehatan masyarakat khususnya anak anak usia sekolah melalui imunisasi lanjutan yang dilaksanakan secara serentak diseluruh Indonesia tak terkecuali diwilayah Mojokerto Raya.

Untuk mensukseskan program BIAS ini, Kodim 0815/Mojokerto melalui Koramil jajaran proaktif melaksanakan pendampingan dan berkolaborasi dengan UPT Puskesmas dimasing-masing wilayah.Seperti kali ini Koramil 0815/15 Jatirejo mengerahkan personel Babinsanya untuk mengawal dan mendampingi Petugas UPT Puskesmas Jatirejo dalam pelaksanaan BIAS di 2 sekolah yakni SDN Dinoyo I Desa Dinoyo dan SDN Kumitir 2 Desa Kumitir, Kecamatan Jatirejo, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Kamis (01/12/2022).

Pgs. Danramil 0815/15 Jatirejo Kapten Cba Kurniawan Junaedi saat ditemui di Makoramil, mengatakan, pihak Koramil selalu mendukung program dan kegiatan pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, termasuk dibidang kesehatan.

Dalam pelaksanaan dilapangan, pihaknya juga selalu koordinasi dengan Forkopimcam dan jajaran Dinas Kesehatan dilevel Kecamatan, yakni UPT PKM Jatirejo.

“Hal ini dilakukan dengan harapan setiap kegiatan yang dilaksanakan mencapai hasil yang optimal. Kendati bentuk dukungan ini terbatas pada pendampingan, ataupun dalam pendataan yang berkaitan dengan kesehatan masyarakat, tetap harus dimaksimalkan”, ujar Danramil.

Salahsatunya program Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS), yang hari ini, Kamis (01/12) dilaksanakan secara bersamaan didua sekolah yakni SDN Dinoyo I dan SDN Kumitir 2, dengan pendampingan para Babinsa sekaligus monitoring. “Alhamdulillah pendampingan BIAS hari ini sudah dilakukan secara maksimal dan berjalan dengan baik”, ungkapnya.

“Kehadiran para Babinsa kami di tengah-tengah kegiatan layanan kesehatan (BIAS) ini secara langsung tentunya dapat memberikan moril bagi para siswa/siswi agar tidak merasa takut dan justru malah sebaliknya lebih berani, sehingga anak-anak sekolah dapat mengikuti arahan para Nakes sekaligus diberikan pemahaman akan pentingnya imunisasi”, tambahnya.

Pantauan Babinsa Dinoyo Peltu Rohmat, dan Babinsa Kumitir Koptu Heru Siswanto, dalam pelaksanaan kegiatan BIAS di SDN Dinoyo I, yang dipandegani Tim Nakes UPT PKM Jatirejo, Lia Suciningtyas, A.Md., Keb., bersama tenaga kesehatan lainnya dan Bidan Desa setempat, sebanyak 106 siswa telah diberikan suntikan imunisasi, dengan rincian siswa kelas 1 diberikan imunisasi Difteri Tetanus (DT) sedangkan untuk siswa kelas 2 dan 5 diberikan imunisasi Tetanus Difteri (TD). Sementara itu, layanan kesehatan di SDN Kumitir 2 menyasar 31 siswa/siswi dengan  suntikan vaksin serupa dari Tim Nakes PKM Jatirejo Riris, A.Md., Keb.

Perlu diketahui,  pelaksanaan kegiatan ini dilakukan melalui beberapa tahapan, diawali dengan pendaftaran dan pengisian data anak, penimbangan, pengukuran tinggi badan, penyuntikan imunisasi, dan yang terakhir pemberian obat dan vitamin. Pelaksanaan BIAS ini juga tetap mengedepankan penerapan protokol kesehatan. ( Pendim 0815/Mjk/Endang ).