Pemkab Mojokerto  MoU Dengan ITS Surabaya Untuk Sediakan Teknologi Tepat Guna

Pemkab Mojokerto  MoU Dengan ITS Surabaya Untuk Sediakan Teknologi Tepat Guna

Spread the love

Mojokerto,wartakum7.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mojokerto menggelar Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan menggandeng Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya untuk ikut mengurai berbagai permasalahan di Kabupaten Mojokerto.

Penandatanganan MoU tersebut dilakukan Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati dan Rektor ITS Mochamad Ashari,  pada Senin (4/4) siang, di Gedung Rektorat ITS, Surabaya.

Dalam penandatanganan Mou tersebut, Bupati Ikfina menginginkan ITS bisa membantu menyediakan teknologi tepat guna untuk mendukung percepatan pembangunan infrastruktur, pariwisata, pertanian dan UMKM di Kabupaten Mojokerto.

Dalam sambutannya, orang nomor satu dilingkup Pemkab Mojokerto ini mengatakan dalam pelaksanaan kerjasama ini, ia berharap tidak hanya satu arah, melainkan kerjasama dua arah. Oleh karena itu, Pemkab Mojokerto siap mana kala pihak ITS membutuhkan sarana bagi mahasiswanya, misalnya bagi para mahasiswa yang mengerjakan tugas akhir penelitian.

“Kami siap menjadi tempat untuk penelitian, dan nantinya saya juga berharap, hasil dari penelitian itu nanti bisa menjadi masukan bagi kami untuk menjadi dasar-dasar membuat kebijakan atau suatu nilai yang keluar sebagai indikator dari kinerja yang sudah dilakukan,” terangnya.

Lanjut ikfina, kemudian disisi yang lain, Pemkab Mojokerto juga sangat membutuhkan kehadiran para saintis dalam merumuskan masalah-masalah yang dihadapi oleh masyarakat Kabupaten Mojokerto dan kemudian mencari solusinya. Sehingga kebijakan-kebijakan yang dibuat nanti tidak asal-asalan, namun berdasarkan dari suatu metodologi ilmiah.

“Apabila ada suatu produk yang dihasilkan oleh saintis-saintis terhadap penilaian indikasi permasalahan dan kemudian ada rekomendasi penyelesaian, ini akan menjadi landasan yang kuat bagi kami untuk membuat kebijakan dan juga menjadi suatu kajian yang kuat dan aman bagi kami. Tentunya juga nanti kebermanfaatan untuk masyarakat Kabupaten Mojokerto dijamin dan pasti akan bisa dirasakan oleh masyarakat,” tandasnya.

Masih Ikfina, ia meminta para OPD untuk segera menindaklanjuti perjanjian kerjasama ini secara spesifik, sehingga nanti kebutuhan Pemkab Mojokerto dan yang ditawarkan oleh ITS bisa dibicarakan secara lebih spesifik dengan pusat kajian yang dipilih nanti.

“Saya kira itu nanti bisa ditindaklanjuti dengan melakukan koordinasi dan komunikasi dengan para saintis ITS, tentunya kami dan masyarakat kabupaten Mojokerto sangat mengharapkan hal tersebut,” harapannya.

Sementara itu, Rektor ITS Mochamad Ashari menyambut baik dan mengapresiasi adanya kerjasama tersebut.

“Mudah-mudahan kerjasama ini bisa perpanjang dan bisa kita kerjasamakan ke berbagai wilayah, ataupun model index pembangunan ataupun smart city. Sekali lagi Kami apresiasi dan menghaturkan terima kasih atas kunjungannya ke ITS,” ungkapnya. ( END ).