Satgas TMMD 116 Mojokerto Ajarkan Wasbang Siswa SDN Randuharjo 2

Satgas TMMD 116 Mojokerto Ajarkan Wasbang Siswa SDN Randuharjo 2

Spread the love

Mojokerto,wartakum7.com –  Selain melaksanakan kegiatan fisik, TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke-116 TA 2023 Kodim 0815/Mojokerto juga melaksanakan kegiatan non fisik, seperti halnya pada pagi hari ini Senin (15/05/2023), Satu Pleton SSK Satgas TMMD  terdiri dari gabungan 3 Matra ini melaksanakan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih bareng siswa–siswi SDN Randuharjo 2 dipimpin Dan SSK TMMD Letda Inf Ali Mahfudz.

Pantauan Tim Pendim 0815/Mojokerto yang berada di lokasi SDN Randuharjo 2, usai menjadi pembina upacara tampak Dan SSK Letda Inf Ali Mahfudz mengajarkan Wasbang kepada ratusan siswa yang diawali dengan memperkenalkan anggota SSK Satgas TMMD Ke-116 dari 3 Matra yakni Matra Darat yang dipimpin Dan SSK sendiri, Matra Laut Sertu Mar Rozaq, dan Matra Udara Serka Irwansyah, yang masing-masing beserta satu regu anggota.

”Upacara bendera setiap hari Senin dan 17-an bertujuan untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah menjadikan negara ini merdeka. Kita sebagai generasi penerus berkewajiban melanjutkan cita-cita luhur para pejuang. Untuk itu saya minta jadilah siswa-siswa kebanggaan bangsa dan negara, serta menjadi kebanggan orang tua dan guru”, ujarnya penuh pesan.

Tidak sebatas itu, untuk mengguggah semangat para siswa, Danki SSK juga memberikan motivasi dan pencerahan kepada para siswa, seputar adab kesopanan terhadap orang tua, guru, dan teman, serta mengajak para siswa untuk mematuhi tata tertib di sekolah, patuh dan taat pada aturan yang berlaku di lingkungan.

Dengan bahasa sangat sederhana, Dan SSK juga tak lupa mengingatkan kembali tentang nilai-nilai Pancasila dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan sekolah, maupun di masyarakat. Selain Santi Aji para siswa juga mendapat pencerahan tentang kedisiplinan yang harus dimulai dari hal-hal kecil, seperti kegiatan yang harus dikerjakan sejak bangun tidur hingga berangkat dan kembali dari sekolah.

Berikutnya, agar para siswa mempunyai sikap yang tegas, disiplin, memiliki kekompakan dan semangat kebersamaan guna  mendukung dalam pelaksanan kegiatan belajar mengajar (KBM), SSK TMMD dari 3 Matra yang didampingi Babinsa Randuharjo, Sertu Sugiarto, juga memberikan pembekalan materi dasar Peraturan Baris Berbaris (PBB), meliputi sikap sempurna beserta penjelasanya, sikap istirahat, penghormatan dan periksa kerapihan.

Sementara itu, Kepala Sekolah SDN Randuharjo 2, Estu Wahyuning, M.MP.d., yang didampingi Wakasek Kesiswaan, A’an Dhomas, S.Pd., SD., saat dimintai pendapatnya, mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada Bapak–Bapak TNI dari Tiga Matra yang sudah meluangkan waktu mengajarkan adab kesopanan, kedisiplinan dan materi PBB bagi siswa SDN Randuharjo 2.

”Tentunya hal ini sangat mendidik, memotivasi, dan memperkuat karakter anak didik kami sehingga memreka lebih semangat dan lebih giat dalam belajar, harapan saya siswa-siswi kami ke depan bisa menjadi abdi negara.  Sekali lagi terima kasih kepada Bapak-Bapak TNI”, ucapnya. ( Pendim 0815/Mjk/Endang ).