Walikota Mojokerto Lepas Peserta Lomba Gerak Jalan Tematik Jenjang SD/SMP/ SMU Dalam Rangka Peringatan HUT RI Ke 78

Walikota Mojokerto Lepas Peserta Lomba Gerak Jalan Tematik Jenjang SD/SMP/ SMU Dalam Rangka Peringatan HUT RI Ke 78

Spread the love

 

Kota Mojokerto,wartakum7.com.- Walikota Mojokerto Hj Ika Puspitasari S.E, atau biasa di panggil Ning Ita, melepas 88 peserta lomba Gerak Jalan Tematik jenjang SD,SMP dan SMU sekota Mojokerto dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ( HUT RI ) ke 78 di Alun- alun Wiraraja kota Mojokerto. Sabtu pagi (26/8/2023)

Para peserta terlihat sangat antusias sekali saat mengikuti lomba gerak jalan tersebut. Berbagai warna kostum hingga hiasan topi menjadi ciri khas setiap peserta dan itu menjadi perhatian para masyarakat yang  menyasikan lomba gerak jalan. Dan terbukti selain memadati start di alun-alun Wiraraja masyarakat juga memadati sepanjang rute yang di lalui peserta mulai dari Alun-alun lalu jl. Mojopahit, Jl. Bhangkara, Jl. Gajahmada hingga finis didepan Kantor Pemkot Mojokerto.

Dalam kesempatan ini, Ning Ita juga menyampaikan, Alhamdulillah masih dalam semangat memperingati Kemerdekaan RI ke 78, hari ini kita bersama memeriahkan HUT RI dengan menyelengarakan gerak jalan tematik dengan kostum yang menarik yang diikuti oleh murid-murid SD,SMP dan SMU se-Kota Mojokerto.

“Semoga ini semua bisa menjadi peningkat semangat kita untuk terus membangun Kota Mojokerto, lebih hebat, lebih kuat dan masyarakatnya jauh lebih melesat” ujar Ning Ita

Walikota perempuan pertama di Mojokerto ini juga mengatakan, bahwa atas nama pemerintah Kota Mojokerto mengucapkan banyak terima kasih atas sinergi dan kekompakan masyarakat Kota Mojokerto yang luar biasa, sehingga proses pembangunan di seluruh Bidang, termasuk Bidang Pendidikan, Bidang Infrastruktur, Bidang Kesehatan, Bidang Sosial dan Bidang Ekonomi mengalami peningkatan yang luar biasa.

“Itu semua berkat kekompakan dan sinergitas masyarakat Kota Mojokerto dalam peringatan HUT RI yang ke 78, semangat kita makin membara terus memajukan Kota Mojokerto yang tercinta” ucap Ning Ita

Ning Ita juga menyampaikan, dengan dicabutnya Kepres No 2 tahun 2020 tentang Pandemi Covid 19, maka seluruh masyarakat masing-masing daerah diberikan keleluasaan untuk bisa menyelengarakan kegiatan yang berbasis masyarakat dengan jumlah yang sangat banyak.

“Termasuk acara hari ini salah satu upaya kita bersama untuk memulihkan kembali ekonomi agar bangkit lebih hebat, kuat dan melesat, semoga masyarakat Kota Mojokerto kedepan lebih sejahtera” kata Ning Ita

Dalam kesempatan itu, Ning Ita berpesan agar menjaga Kota Mojokerto yang sudah banyak mendapat kunjungan wisata ini. Untuk menjaga kebersihanya setelah selesai acara.

“Tolong dalam kegiatan massal seperti ini, jangan pernah meninggalkan sampah di tempat terbuka, agar kota kita selalu bersih dan nyaman” pungkas Ning Ita.

Selain di hadiri Walikota Mojokerto, juga hadir Kadis Pendidikan kota Mojokerto Amin Wachid dan Kepala Sekolah SD, Kepala Sekolah SMP dan Kepala Sekolah SMU se-kota Mojokerto. ( END ).